INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur Irawati, menegaskan kepada seluruh pedagang maupun pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), wajib memperhatikan kualitas maupun kesehatan makanan yang dijual.
“Ini merupakan syarat kepada para pedagang harus menjaga kualitas makanan yang layak dikonsumsi, jangan menggunakan zat perwarna yang tidak untuk makanan maupun pengawet, Jangan sampai masyarakat yang ingin berbuka puasa malah jadi penyakit,” kata Irawati, saat meninjau persiapan pasar ramadan di Taman Kota Sampit, Minggu, 3 April 2022.
Irawati juga mengingatkan, masyarakat maupun pedagang pasar ramadan harus mengutamakan protokol kesehatan, meski Kotim memasuki masa endemi, namun harus tetap menjaga agar penyebaran covid-19 tidak menyebar seperti tahun sebelumnya.
“Yang jualan maupun pembeli harus pakai masker ke pasar ramadan ini,” tegasnya.
Dengan penempatan pasar ramadan yang lebih terbuka di depan taman kota sampit, Irawati yakin pengunjung yang datang akan banyak mendatangi pasar yang menjual takjil maupun kuliner tradisional tersebut.
Editor: Andrian