INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Ucapan selamat datang dari berbagai pihak untuk kepengurusan KAHMI dan FORHATI Palangka Raya yang baru saja dilantik. Termasuk dari Kepala Bappedalitbang Kalimantan Tengah, Dr. H. Kaspinor, SE., M.Si yang juga diamanahkan sebagai Dewan Pembina KAHMI Kota Palangka Raya.
Kaspinor menyebut, KAHMI Palangka Raya dan juga Pemko bisa berkerja sama dalam hal pembangunan daerah. “Kita tahu Palangka Raya ini adalah Kota Pendidikan, ini sudah satu visi dengan kehadiran HMI. Terutama sebagai insan akademis, pencipta dan pengabdi yang mengharap ridho dari allah, dimana kita mempersipakan kader intelektual untuk kedepannya ikut membantu mengisi pembangunan Palangka Raya,” katanya.
KAHMI Kota Palangka Raya diharap terus melakukan konsolidasi untuk mempersiapkan keterlibatan dalam segala aspek dalam pembangunan.
Kaspinor juga menyampaikan harapannya kepada anak-anak muda alumni HMI yang masuk ke dalam kepengurusan KAHMI Kota Palangka Raya.
“Palangka Raya dan Kalimantan Tengah ini adalah daerah yang tumbuh, dari sisi ekonomi, sosial dan budaya. Tinggal sekarang bakatnya mau kemana dengan latar belakang masing-masing. Nanti kita sama-sama bantu salurkan di bidang yang potensial,” tuturnya.
Selain itu, KAHMI diminta mempersiapkan kader-kader intelektual potensial dalam menghadapi keberadaan Ibukota Negara Nusantara. “Kita harus bisa jadi lumbung kader intelektual yang siap untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah dan nasional,” pungkasnya.
Editor: Andrian