INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Ketua Komisi I DPRD Kotim Agus Seruyantara mengharapkan hasil reses anggota dewan nantinya dalam rangka menampung aspirasi masyarakat bisa menjadi acuan pihak pemerintah daerah dalam melaksanakan programnya.
“Harapan kita hasil reses dewan nantinya dapat menjadi acuan dan masuk dalam program pemerintah daerah sehingga bisa terealisasi pada APBD 2022 nantinya,” Ujarnya Jumat (02/07/2021).
Dia juga mengakui masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang belum terselesaikan oleh pemerintah daerah saat ini yang mana berdasarkan hasil reses dewan beberapa waktu lalu belum juga terealisasi mengingat sempat terjadinya refocusing anggaran untuk penanganan Covid 19.
“Untuk wilayah perkotaan memang sudah ada yang terealisasi namun tidak bisa sekaligus semuanya karena kita ketahui terkendala pada anggaran yang kita dapat di daerah, mengingat sempat terjadi refocusing terhadap anggaran,”imbuhnya.
Namun demikian menurutnya tidak serta merta pemerintah daerah mengabaikan keluhan-keluhan masyarakat di berbagai daerah yang juga merindukan pembangunan serta fasilitas umum lainnya.
“Kami selaku wakil rakyat terus berusaha semaksimal mungkin agar semua keluhan masyarakat yang kami serap dapat direalisasikan. Dan dalam hal ini upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat baik dari sektor penunjangnya secara perlahan sudah bisa dinikmati oleh banyak masyarakat,” tutupnya.