INTIMNEWS.COM, KUALA PEMBUANG – Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Bejo Riyanto meminta kepada pemerintah daerah melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Seruyan untuk membantu masyarakat yang lahannya terdampak banjir.
Dia menyebut, curah hujan yang cukup tinggi dalam beberapa waktu belakangan ini mengakibatkan sejumlah lahan masyarakat terendam banjir. Akibatnya, sejumlah petani harus menunda masa tanamnya.
“Kami minta pemerintah daerah bisa membantu petani kita yang lahannya terdampak banjir. Karena banyak dari mereja yang terpaksa harus menunda masa tanam,” katanya, Selasa 22 November 2022.
Di samping karena curah hujan yang tinggi, lanjutnya, permasalahan ini juga terjadi karena sistem perairan pada sejumlah lahan pertanian masyarakat dinilai belum tertata dengan baik.
“Sehingga pada saat musim hujan, airnya mengandung. Dan pada masa waktunya melakukan penanaman, terlebih petani kita inikan rata-rata pakai sistem tabur, sehingga pada saat lahan itu terlalu banyak airnya, mereka tidak bisa menanam,” ujarnya.
Untuk itu, dia berharap ada tindaklanjut dari dinas terkait. Terlebih jika memang ada petani yang mengalami gagal tanam, agar bisa dibantu untuk pengadaan bibit. (AS)
Editor: Irga Fachreza