INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Barito Selatan (Barsel) melakukan kunjungan ke Sekretarian PWI Kotawaringin Timur (Kotim) di Jalan Ahmad Yani, sampit. Kunjungan ini dilakukan usai menghadiri Perayaan hari Pers nasional (HPN) 2023 di Kabupaten Lamanda, Kalteng, Selasa 8 Agustus 2023.
Kunjungan tersebut disambut hangat Ketua PWI Kotim Siti Fauziah dan Sekretaris Nako beserta pengurus lainnya seperti Ketua Siwo Desy dan wakil ketua bidang siber H Pujo Darmanto.
Ketua PWI Barsel, Julius M Sinaga didampingi para pengurus mengatakan, pihaknya sepulang dari Kabupaten Lamandau memang berniat untuk singgah di sekretariat PWI Kotim.
“Kami memang sengaja untuk singgah di Kotim, karena Sampit menjadi lintasan kami kembali ke Barsel. Alhamdullilah kami disambut dengan luar biasa oleh pengurus PWI Kotim,” ungkap Julius. Selasa, 8 Agustus 2023.
Dirinya mengaku berkesan atas sambutan dari para pengurus PWI Kotim yang telah menjami pihaknya di tengah kesibukan aktifitas peliputan dari lapangan.
Sementara itu Siti Fauziah berjanji bahwa pihaknya akan membalas kunjungan PWI Kabupaten Barsel dalam waktu kedepan.
“Kami sangat berterimkasih atas kunjungan ini, kami berjanji apabila ada kesempatan ke depan akan membalas kunjungan ini untuk memperkuat silaturahmi dan saling bertukar informasi,” demikiannya. (**)
Editor: Irga Fachreza