INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Sebagai daerah termuda di Kalimantan Timur, Anggota DPRD Kabupaten Mahakam Ulu perlu banyak belajar dari anggota DPRD di daerah lainnya. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua I DPRD Mahakam Ulu saat melakukan kunjungan kerja ke DPRD Palangka Raya, Kamis 19 Januari 2023.
“Kabupaten Mahakam Ulu merupakan kota pemekaran dari Kutai Barat pada 2012 lalu berdasarkan UU No 2 Tahun 2013, sehingga usianya baru 10 tahun dan merupakan kota termuda di Kalimantan Timur,” jelas Tiopilus.
Di DPRD Mahakam Ulu, kata Tiopilus, 20 orang legislatif yang duduk sebagai anggota legislatif. ke 20 orang ini kata dia, dibagi dalam lima partai yang terdiri dari Partai Gerindra, PDP Perjuangan, PKB, partai Golkar, dan Partai Demokrat.
“Di Kabupaten Mahakam Ulu penduduknya di bawah 100 ribu jadi hanya ada 20 Anggota DPRD,” imbuhnya.
Untuk jumlah kursi kata Tiopilus, terdiri dari Gerindra sembilan kursi, PDI Perjuangan empat kursi, PKB tiga kursi, Golkar dua kursi kemudian Demokrat dua kursi, Jadi hanya ada lima partai.
“Kami ada empat fraksi, fraksi Gerindra fraksi PDI Perjuangan, fraksi PKB, dan ada satu fraksi gabungan antara Golkar dan Demokrat. Ada tiga komisi dan kemudian ada kelengkapan dewan lainnya.” pungkasnya. (**)
Editor: Irga Facheza