
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Puluhan petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Diadamkarmat) Kotawaringin Timur (Kotim) hingga pukul 21.00 WIB masih berjibaku memadamkan api. Api mulai bergejolak sejak pulul 15.10 WIB, Minggu, 12 Juni 2022.
“Kita akan stand by di lokasi ini hingga saat ini akan terus melakukan pemadaman. Total hampir seratus personel kita kerahkan dengan kekuatan penuh, dengan tujuh unit armada pemadam kebakaran,” ungkap Kepala Disdamkarmat Kotim, Hawianan.
Selain itu, pihaknya juga dibantu oleh instansi terkait serta sejumlah relawan pemadam api dan relawan PMI. Terpantau, ada sekitar tiga petugas yang mendapatkan pertolongan akibat luka dan kekurangan oksigen saat memadamkan api di dalam gudang.
Saat ini sejumlah petugas itu mendapatkan perawatan oleh relawan PMI Kotim dengan diberi bantuan tahung oksigen.
Editor: Andrian