INTIMNEWS.COM, KASONGAN– Penjabat Bupati Katingan Sutoyo mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN )di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan agar tetap netral menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.
“Karena netralitas ini berkaitan dengan proses Pilkada agar berlangsung dengan jujur, adil, dan tanpa intervensi yang tidak semestinya dari pihak manapun sesuai dengan undang -undang,”ungkap Pj Bupati Katingan Sutoyo. Rabu 4 September 2024.
la juga mengatakan, berkaitan dengan aturan tersebut seharusnya seluruh ASN sudah sangat paham karena setiap tahun politik selalu diingatkan. Dimana ASN dilarang berpolitik, tidak ikut berkampanye, tidak boleh ikut mendukung pasangan calon di pilkada dan hal lainnya.
“Biarpun aturan ini terus diingatkan, namun jangan sampai lupa. Jadi instansi yang mengawasi, dalam hal ini Inspektorat agar memperketat pengawasan terhadap netralitas ASN untuk memastikan pilkada berjalan tanpa adanya pelanggaran,”tegasnya.
Dirinya juga mengajak masyarakat untuk turut serta mengawasi dan melaporkan jika menemukan adanya indikasi keterlibatan ASN dalam kegiatan politik praktis agar dapat melaporkan.Karena besar harapannya Pilkada mendatang dapat berlangsung tanpa pelanggaran dari ASN.
“Peran aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga proses Pilkada yang bersih dan berintegritas, mulai dari menggunakan hak pilih, mengawasi, hingga melaporkan indikasi pelanggaran. Terutama karena pesta demokrasi ini milik kita bersama maka harus dijaga dan diawasi bersama,”pungkasnya.
Editor : Maulana Kawit