INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Kepala Dinas Perhubungan dan Perikanan (Dishubkan) Kabupaten Katingan, Roby mengatakan perbaikan lantai jembatan jembatan Sei Katingan ditunda sementara waktu.
Dia mengatakan pendundaan perbaikan jembatan ini lantaran terkendala dengan curah hujan yang cukup tinggi sejak Mei hingga Juni 2024 ini.
Selain itu juga dikhawatirkan terjadinya banjir di beberapa wilayah Kecamatan lainnya yang akan dijadikan jalur alternatif bagi pengguna jalan.
Dia menambahkan diantara pertengahkan Juni hingga Juli 2024 mendatang ada beberapa agenda penting, yang sudah dipastikan jembatan tersebut sangat dibutuhkan oleh pengguna jalan.
Diantaranya menghadapi hari raya Idul Adha 10 Zulhijjah 1445 hijriah yang jatuh pada tangga 17 Juni 2024 mendatang, menghadapi hari jadi Kabupaten Katingan ke 22 pada 20 Juli 2024 yang akan datang.
“Sehingga, yang tadinya perbaikannya direncanakan pada 26 Mei hingga 27 Juni 2024, ditunda hingga waktu yang belum diagendakan,”Ujarnya.
Menurutnya terkait penundaan perbaikan lantai jembatan yang sudah berusia lebih dari 32 tahun ini, sudah dilakukan rapat antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Katingan dan Dishubkan bersama Balai Jalan Nasional (BJN) Palangka Raya, pada tanggal 29 Mei 2024 yang lalu. Bertempat di Dinas PUPR Kabupaten Katingan.
Lebih lanjut dia menjelaskan dari hasilkan kesepakatan dilakukan penundaan perbaikan jembatan tersebut, dengan alasan intensitas hujan sangat tinggi pada Mei hingga Juni 2024 ini.
“Jika dilakukan pada 26 Mei hingga 27 Juni perbaikan jembatan tersebut, tentu saja akan sangat mengganggu arus lalulintas, Oleh karena itu, dalam rapat tersebut sepakat untuk dilakukan penundaan perbaikannya,” ujarnya.
Dirinya juga mengukapkan sehubungan dengan penundaan perbaikan lantai jembatan Sei Katingan ini. Dia mengingatkan kepada semua pengguna jalan yang melintasi jembatan Sei Katingan tersebut, terutama bagi yang menggunakan kendaraan roda empat seperti truk dan sejenisnya agar selalu berhati-hati.
“Saat ingin melintas jembatan Sei katingan, agar tidak beriringan terlalu dekat ketika menanjak jembatan, meskipun tidak ada larangan membawa barang dengan tonase yang maksimal, namun sebaiknya dikurangi sementara dalam kurun waktu beberapa pekan ini,”Ucapnya
Karena, lantai jembatan Sei Katingan yang akan diperbaiki saat ini sudah mulai mengalami kerusakan lagi di bekas kerusakan beberapa tahun yang lalu.
“Bagi kendaraan yang melintas di jembatan Sei Katingan agar sebaiknya tetap berhati-hati,”Pungkasnya.
Editor : Maulana Kawit