INTIMNEWS.COM,SAMPIT- Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengajak seluruh elemen masyarakat setempat untuk menyukses pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 ini.
Hal ini disampaikan oleh Bupati Halikinnor dan Waikl Bupati Irawati Kotim dalam setiap agenda akhir-akhir ini untuk bersama-sama menyukseskan pesta demokrasi untuk memilih pemimpin di daerah ini dengan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Saya mengajak masyarakat yang sudah memiliki hak pilih, agar bersama-sama menyalurkan hak suaranya pada pemilihan nanti yang dilaksanakan secara serentak 27 November nanti,” kata Irawati, Senin 12 Agustus 2024.
Selain itu, Irawati juga meminta masyarakat untuk mengikuti semua tahapan pilkada yang diselenggakan oleh KPU setempat agar berjalan aman dan lancar sampai semua prosesnya selesai.
“Pilkada merupakan sarana bagi masyarakat untuk ikut menentukan figur kepemimpinan daerah lima tahun mendatang,” lanjutnya.
Menurutnya, melalui pilkada masyarakat bisa menentukan arah kepemimpinan daerah untuk lima tahun kedepan. Sehingga bagus atau tidaknya daerah ada di tangan masyarakat yang akan memberikan suaranya dalam pilkada mendatang.
“Pilkada sendiri memiliki fungsi utama untuk menghasilkan figur kepemimpinan daerah yang benar-benar mendekati kehendak rakyar,” pungkasnya.