INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Direktur PDAM Tirta Arut Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Sapriansyah, melaporkan jika pelayanan air bersih selama ramadan dan menjelang Hari Raya Idulfitri pekan depan masih terbilang aman. Diharapkan para pelanggan sambungan air di Kobar tidak cemas.
Sebelumnya, ia sudah menginstruksikan melalui Kabag Produksi dan jajaran unit kecamatan tetap memperhatikan pelayanan air bersih jika kondisi curah hujan tinggi, Selasa (7/3/2023).
“Segera ambil langkah preventive, antisipasi, guna pencegahan gangguan pada bangunan intake. Terutama yang menggunakan intake ponton. Segera koordinasikan ke bagian, cabang dan unit terkait,” ucapnya.
la pun menegaskan PDAM Tirta Arut tetap fokus menjaga pelayanan air bersih ke masyarakat agar tidak terhenti selama ramadan dan perayaan lebaran.
“Saya sudah instruksikan agar hal itu menjadi perhatian serius. Upaya dan usaha konkrit dalam mempersiapkan segala sesuatu akan tergambar dari pelayanan air bersih ke masyarakat. Permasalahan yang biasa terjadi seperti kerusakan pipa hingga kebocoran pipa segera diantipasi di lapangan,” urainya.
Sapriansyah mengungkapkan ada beberapa pola yang dilakukan agar pengaliran tetap terjaga dengan pemantauan di lapangan oleh petugas dan informasi warga kemudian perawatan yang dilakukan di area instalasi pengolahan air.
“Kami akan melakukan pembersihan intake agar menjaga penyusutan air baku. Jam operasi juga ditambah agar daerah- daerah yang susah mengalir lebih cepat mendapatkan air. Setting ulang titik-titik gate valve yang tujuannya menjadikan tekanan air merata,” terangya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian