INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Penampilan memukau perwakilan Kecamatan Sanaman Mantikei sukses meraih juara pertama dalam parade lomba karungut kategori Putri pada Festival Budaya Penyang Hinje Simpei (FBPHS) 2025. Ajang budaya ini digelar meriah di Sport Center Kasongan, Senin 21 Juli 2025 malam.
Membawakan lagu karungut daerah dengan penuh penghayatan, suara merdu peserta asal Sanaman Mantikei langsung menyihir penonton. Tak sedikit yang tampak takjub dan terdiam menikmati tiap bait yang dilantunkan.
Sorak sorai penonton pun membahana ketika nama Sanaman Mantikei diumumkan sebagai juara satu oleh dewan juri. Pendukung setianya tampak melonjak kegirangan, bahkan beberapa terlihat menitikkan air mata haru.
“Suaranya merinding banget, pembawaannya total. Pantas dapat juara,” kata Rina, warga Kasongan yang hadir langsung menyaksikan parade tersebut.
Lomba karungut menjadi salah satu mata acara favorit di FBPHS setiap tahunnya. Seni tutur khas Dayak ini sarat akan nilai budaya dan pesan moral, serta jadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.
Dalam kategori Putri, sejumlah kecamatan menurunkan perwakilan terbaiknya. Namun, Sanaman Mantikei dianggap paling unggul secara vokal, penghayatan, serta keunikan kostum yang mendukung keseluruhan penampilan.
“Penampilannya komplit. Vokal bagus, ekspresi kuat, dan kostumnya pas banget dengan tema yang dibawakan,” ujar salah satu juri lomba karungut.
Festival Budaya Penyang Hinje Simpei tahun ini digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-23 Kabupaten Katingan. Selain lomba karungut, berbagai kegiatan budaya lainnya turut meramaikan perhelatan akbar tersebut.
Panitia berharap, melalui ajang seperti ini, generasi muda semakin mencintai dan melestarikan budaya daerah agar tetap hidup di tengah arus modernisasi.
Editor: Andrian