INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kalimantan Tengah menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya tokoh pers di Bumi Tambun Bungai, H Sutransyah pada Rabu malam 6 September 2023.
“Kami keluarga besar DPW PKS Kalimantan Tengah ikut berduka atas meninggalnya H Sutransyah, tokoh pers dan panutan kita semua. Semoga amal ibadah Almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” ungkap Ketu DPW PKS Kalteng Sirajul Rahman, S.Hut, M.I.Kom.
Anggota DPRD Kalteng itu menyebut bahwa dunia pers tentu akan merasa sangat kehilangan. Dedikasi dan keteguhan H Sutransyah dalam dunia pers masih bisa dirasakan hingga saat ini.
“Almarhum yang merupakan Ketua PWI Kalteng selama tiga periode pastinya sudah memberikan semua dedikasi dan komitmennya untuk membentuk dunia pers yang baik di sini. Bahkan sampai akhir hidupnya, beliau masih bergelut di dunia pers, dengan tetap berusaha mendidik banyak insan pers muda agar menjadi suksesornya menjalankan tugas sebagai pilar ke empat demokrasi di Kalteng ini,” tuturnya.
H Sutransyah mengembuskan nafas terakhirnya di RS Islam PKU Muhammadiyah, Palangka Raya, pada Rabu malam 9 September 2023. Rumah duka berada di Jalan Temanggung Usin RTA Milono. Almarhum baru saja dikebumikan di Pemakaman Muhammadiyah Jalan Surung, Sabaru, Palangka Raya, setelah Dzuhur.