
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Kepala Desa Sebabi Kecamatan Telawang, Dematius S Kupang terpilih jadi Ketua DPC Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesian (Apdesi) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) periode 2024-2025.
Dematius terpilih setelah mendapatkan suara terbanyak dalam Musyawarah Cabang (Muscab) I yang dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pertimbangan DPD Apdesi Kalimantan Tengah (Kalteng) dan pengurus provinsi lainya.
Pemilihan ketua yang berlangsung secara demokratis ini dikuti oleh tiga calon bersaing yakni Kades Sebabi Dematius yang telah terpili. Duanya Kades Jemaras H Mujo Betti, dan Kades Regie Lestari Safrudin. Mereka bertiga merebutkan suara dari 17 Dewan Pengurus Kecamatan (DPK).
Sekretaris DPD Apdesi Provinsi Kalteng Aswin Nur yang juga Plt Ketua DPC Apdesi Kabupaten Kotim menyampaikan pesan kepada ketua terpilih.
“Kami Apdesi Provinsi Kalimantan Tengah, titip pesan semoga amanah ini bisan dijalankan dengan baik. Jangan lupa keberadaan kita disini untuk bersama-sama membatu kawan-kawan kepala desa yang ada di desa masing-masing,” harap Aswin Nur usai pemilihan ketua.
Menurutnya, tujuan apdesi ini adalah untuk menjaga kekompakan kepala desa dan apdesi provinsi siap membantu dan melakukan kegiatan program kedepan.
“Saya menyampaikan terimakasih kepada Pjs Bupati Kotim khususnya pemerintah daerah yang memfasilitasi kegiatan ini hingga sukses,” lanjutnya.
Sementara Ketua terpilih Dematius menyampaikan terimakasih kepada pihak yang telah memberikan amanah kepada kepada untuk memimpin Apdesi Kotim.
“Saya siap berkoordinasi dengan semua pihak terutama pemerintah daerah, DPRD, TNI dan Polri untuk bekerjasama membangun kebersamaan untuk kemajuan Kotim,” ungkapnya
Setelah terpilihnya ketua ini langsung dilantik oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Raihansyah.