INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Babak 8 besar Piala Agustiar Sabran Cup 2022 tuntas digelar pada Minggu (21/8/2022). RSSI FC menjadi tim terakhir lolos ke semifinal seusai mengalahkan Singo Edan 2-0 pada laga perempat final di Stadion Sport Center Kelurahan Madurejo Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kotawaringin Barat.
RSSI menyusul Tidar FC, sementara Sungai Tendang dan Nusa Indah lebih dulu lolos. Ketiga tim tersebut harus berjibaku dan saling ngotot untuk memastikan tiket semifinal.
Dua kontestan semifinal sebelumnya yakni akan saling berhadapan antara Sungai Tendang melawan Nusa Indah yang akan dilaksanakan pada hari Selasa, (23/8). Sementara Tidar akan bertemu RSSI pada hari Rabu (24/8). Pertandingan semifinal akan dimulai pukul 15.00 WIB.
Berikut tim lolos semifinal Piala Agustiar Sabran Cup 2022 beserta hasilnya saat babak 8 besar:
Sungai Tendang
Sungai Tendang lolos ke semifinal setelah mendepak tim bertabur bintang Mahodenk, lewat dram adu pinalti 3-2 untuk kemenangan Sungai Tendang
Nusa Indah
Nusa Indah menyingkirkan juara Bupati Cup Persepan dengan skor 1-0 untuk kemenangan Nusa Indah, kemenangan Nusa Indah membuat kejutan dan berhak lolos ke Semifinal.
Tidar FC
Hasil 0-0 pada waktu normal di Stadion Sport Center memaksa Tidar melakoni adu penalti saat menjamu Aqil FC Lamandau, Minggu (21/8/2022) sore. Bahkan adu penalti berlangsung sengit dengan skor 4-3 untuk menentukan siapa tim yang lolos ke semifinal. Tidar akhirnya keluar sebagai pemenang.
RSSI FC
RSSI melaju ke semifinal tanpa melalui drama adu penalti. RSSI menyingkirkan Kondidat juara lainya Singo Edan dengan skor 2-0 di Stadion Sport Center, Minggu (21/8/2022) Sore.
Pada babak semifinal Piala Agustiar Cup 2022 nanti pertandingan dimainkan dengan sistem 40 menit kali dua. Catatan lainnya, apabila kedudukan masih sama kuat maka akan di lakukan perpanjangan waktu 15 menit kali dua.
Sehingga, jika dua tim yang bertanding di babak semifinal mencetak skor akhir yang sama setelah bermain di 2 pertandingan (misalnya 1-1, 2-2, dan seterusnya), dilanjutkan dengan babak extra time. Jika tidak ada gol tercipta di babak extra time dan/atau skor akhir pertandingan masih sama, maka pertandingan dilanjutkan adu penalti.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian