INTIMNEWSS.COM, PANGKALAN BUN – Sejumlah desa di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah (Kalteng) bakal bertambah. Pemkab Kobar telah mengusulkan tujuh nama desa baru yang akan dimekarkan.
Ketujuh calon desa tersebut telah mendapat peninjauan langsung dari tim evaluasi dan verifikasi dari Provinsi Kalteng.
Adapun ketujuh calon desa tersebut di antaranya Desa Natai Pelingkau, Desa Muara Baru, Desa Karang Anyar, Desa Kumai Hilir Seberang, Desa Pangkalan Lada, Desa Mulya Raya dan Desa Sumber Sari.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kobar Yudhi Hudaya menyampaikan pemekaran desa merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah.
“Evaluasi dan verifikasi sudah dilaksanakan tim dari pemprov. Ketika hasil evaluasi memenuhi syarat, maka nanti akan diajukan ke pemerintah pusat,” ungkap dia, bbelum lama ini.
Pihaknya berharap, dengan adanya pemekaran desa ini semakin mempercepat pembangunan dan mempermudah pelayanan administrasi kepada masyarakat.
“Harapannya tentu mempercepat kemajuan pembangunan, karena setelah dimekarkan peluang lebih mengembangkan desa terbuka lebar,” sambung dia.
Tak hanya itu, lanjut Yudhi, pemekaran desa juga bisa menjadi dasar bagi pemda untuk mengambil langkah kebijakan selanjutnya, salah satunya melakukan pemekaran kecamatan secara bertahap.
“Alhamdulillah respons masyarakat sangat tinggi. Pemekaran ini juga bisa menjadi acuan untuk pemekaran kecamatan, karena jumlah kecamatan kita terlalu sedikit,” pungkasnya. (Yus)
Editor: Irga Fachreza