
IINTIMNEWS.COM,PANGKALAN BUN – SMA Negeri 1 Pangkalan Bun berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat 1 di Kalimantan Tengah dan masuk dalam daftar Top 1000 Sekolah Terbaik Nasional. Sekretaris Daerah Kotawaringin Barat, Rody Iskandar, menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas prestasi tersebut.
“Alhamdulillah, mewakili Pj Bupati dan Pemkab Kotawaringin Barat, sekaligus sebagai alumni SMA Negeri 1 Pangkalan Bun, saya sangat bangga atas pencapaian ini. Raihan ini membuktikan bahwa kualitas dan talenta anak didik kita, melalui bimbingan para guru, semakin baik,” ujar Rody Iskandar, Minggu (26/5/2024).
Berdasarkan data Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), SMA Negeri 1 Pangkalan Bun menempati posisi ke-367 secara nasional dengan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebesar 540,959. Prestasi ini menunjukkan kualitas pendidikan di sekolah tersebut yang semakin meningkat.
Selain SMA Negeri 1 Pangkalan Bun, dua sekolah lainnya dari Kalimantan Tengah juga mencatatkan prestasi di tingkat nasional. SMA Negeri 1 Sampit berada di peringkat 654 nasional dengan nilai UTBK 525,626, sementara SMA Negeri 2 Palangkaraya menempati posisi 955 nasional dengan nilai UTBK 514,489.
Keberhasilan ketiga sekolah ini mencerminkan dedikasi dan komitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kalimantan Tengah. Prestasi mereka dalam daftar Top 1000 Sekolah Terbaik Nasional menjadi bukti nyata akan upaya besar dalam mengangkat standar pendidikan di daerah ini. Daftar yang disusun LTMPT ini didasarkan pada nilai UTBK, yang merupakan salah satu indikator penting dalam menilai kualitas pendidikan di tingkat SMA.
Dengan prestasi ini, bukan hanya sekolah-sekolah tersebut yang berbangga, tetapi juga seluruh masyarakat Kalimantan Tengah yang melihat peningkatan kualitas pendidikan di daerah mereka.
Penulis : Yusro
Editor : Maulana Kawit