INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Momen libur panjang biasanya juga diikuti dengan peningkatan volume sampah yang harus diangkut tiap harinya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotawaringin Barat melalui Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 (PSLB3) Nurliani, S. Hut, MM mengungkap jumlah sampah yang harus diangkut per harinya mencapai 190 ton.
“Perhitungan ini kita hitung dari jumlah pengangkutan dengan 13 rute angkutan yang menggunakan dump truck dengan 2 riit per harinya. Ditambah 3 unit pick up dengan 2 riit juga per harinya,” kata Nurliani, Selasa (25/4/2023)
“Kemudian kita juga menyiapkan tossa 8 unit untuk menyisir di waktu siang dan sore hari,” sambungya.
Nurliani menyebut, kebetulan malam lebaran petugas DLH bekerja dari jam 01.30 WIB dini hari, baik petugas angkutan maupun sapuan. Akan tetapi jumlah itu hanya terhitung dari H+1 hingga H+3 Lebaran.
“Rata-rata volume sampah lebaran untuk setiap harinya 190 Ton, kalau dijumlahkan sampai H+3 bisa mencapai 570 Ton,” jelasnya.
Jika dibandingkan dengan jumlah sampah yang diangkut pada hari biasa, jumlah sampah itu lebih tinggi.
Hanya saja, Nurliani mengingatkan bahwa jumlah sampah lebaran masih bisa bertambah mengingat libur lebaran masih terus berlangsung.
“Jumlah ini masih dalam monitoring selama cuti bersama nanti,” ujarnya.
Selain itu, ia mengungkap volume sampah selama bulan ramadan terbilang lebih tinggi daripada hari biasa dan lebaran hingga saat ini.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian