
INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Polwan Polres Kotawaringin Barat (Kobar) mendadak melakukan patroli dialogis di Lapas Kelas II B Pangkalan Bun, Kamis (6/2/2025) siang. Langkah ini diambil sebagai bentuk pengawasan ekstra untuk memastikan kondisi keamanan tetap terkendali serta mengantisipasi kemungkinan gangguan yang tidak diinginkan.
Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto melalui Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari strategi kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Kobar.
Tak hanya sekadar pemantauan, patroli ini juga menyasar area-area vital dalam lingkungan lapas guna mendeteksi potensi ancaman. Polwan yang diterjunkan dalam patroli ini berkoordinasi langsung dengan petugas lapas, memastikan sistem pengamanan berjalan maksimal.
“Patroli ini bukan hanya untuk pengawasan, tetapi juga sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan pihak lapas agar tercipta lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Kapolres Kobar.
Dengan langkah cepat dan rutin ini, Polres Kobar berkomitmen untuk terus memperketat keamanan serta meningkatkan kehadiran polisi di lapangan. Harapannya, upaya ini bisa mencegah kejadian tak terduga dan memastikan situasi tetap terkendali.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian