INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Jajaran kepolisian sektor Jaya Karya melakukan pengecekan serangan buaya terhadap seorang lelaki berumur 70 tahun bernama H Salman Utuh di Desa Jaya Karet, RT 02 RW 01 Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).
Menurut Kapolsek Jaya Karya, Iptu Triawan Kurniadi pihaknya melakukan pengecekan diwakili oleh Kanit Intel, Aiptu Rasito dan KSPKT I, Aipda Dwi Agus H pada Selasa, 1 Juni 2021 pagi.
Sementara itu, Komandan BKSDA pos jaga Sampit, Muriansyah juga melakukan observasi terhadap lokasi serangan buaya tersebut. Ia melakukan imbauan kepada warga setempat untuk tidak melakukan aktifitas di sungai mentaya.
“Terlebih lagi membuang sampah ataupun bangkai unggas ke sungai dapat memancing buaya datang. Tadi saya berkesempatan sekaligus menjenguk korban. Saat ini keadaannya membaik, korban mendapatkan 27 jahitan di kaki sebelah kirinya,” ungkap Muriansyah
Pihaknya juga menyerahkan bantuan untuk biaya pengobatan kepada H Salman. Dia juga meminta agar warga tidak panik, rencananya BKSDA juga akan melakukan koordinasi bersama kepala desa setempat untuk melakukan rencana penangkapan.