INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Sanidin-Siyono unggul telak di tempat pemungutan suara (TPS) calon Bupati Kotim nomor urut 3 Rudini di TPS 12 Kelurahan Baamang Barat, Rabu 27 November 2024.
Berdasarkan data rincian perolehan surat sah paslon bupati dan wakil bupati di TPS 12 ini Sanidin-Siyono unggul telak dari paslon nomor 3 Rudini-Paisal.
Berdasarkan hasil hasil di atas Sanidin-Siyono meraih 131 suara sah, disusul Halikinnor-Irawati nomor urut 1 94 suara. Sementara Rudini-Paisal meraih 69 suara sah.
“Hitungan di TPS 12 sudah selesai untuk gubernur dan bupati,” singkat petugas TPS 12 Kelurahan Baamang Barat.
Diketahui sebelumnya TPS Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 12 ini sebanyak 562 dari RT 11 dan RT 10 Kelurahan Baamang Barat.
Berdasarkan data rincian ini yang menyalurkan suara hanya 306 suara yang terdiri dari suara sah sebanyak 294 dan suara tidak sah hanya 12.
Sejumlah hasil diperoleh sementara ini, Sanidin-Siyono memimpin di puluhan TPS di MB Ketapang dan kini sebagian TPS masih proses perhitungan.