
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar rapat koordinasi terkait pemenuhan BBM subsidi untuk alsintan bagi kelompok tani, Seni 14 April 2025.
Rapat koordinasi ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Sanggul Lumban Gaol di Ruang Rapat Gedung B Sekretariat Daerah Kabupaten Kotim.
“Pertemuan ini secara khusus membahas kebutuhan selama musim panen dan periode budidaya lahan bagi Kelompok Tani khususnya pada saat panen,” kata Sanggul Lumban Gaol.
Selain itu, pertemuan ini juga diselenggarakan untuk membahas dan mengoordinasikan penyediaan bahan bakar diesel bersubsidi untuk mesin pertanian yang digunakan oleh kelompok petani di Kotim.
“Terutama selama masa-masa penting seperti panen dan persiapan lahan. Kehadiran Penjabat Sekretaris Daerah menyoroti pentingnya masalah ini bagi pemerintah daerah,” pungkasnya.