INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia tidak terkecuali di Kabupaten Kotawaringin Barat, justru membentuk Korpri untuk mengembangkan cara kerja baru yang dinilai lebih efektif dan efisien. Hal itu dikatakan Pj Bupati Kobar Anang Dirjo dalam sambutannya ketika menjadi Inspektur Upacara peringatan HUT Korpri ke-51 di Halaman Kantor Bupati setempat, Selasa 29 November 2022.
“Bertolak dari pengalaman dan kebiasaan kerja pada masa pandemi Covid-19 tidak terasa kita telah berinovasi dan mengembangkan cara kerja baru yang ternyata lebih efektif dan lebih efisien,” ujarnya.
Cara kerja baru tersebut dengan memanfaatkan secara maksimal perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui daring maupun luring, sehingga memberi solusi komunikasi model kerja dengan cepat dan jitu.
Lanjut dia, oleh karena itu maka pola tersebut dapat dijadikan model kerja masa pandemi Covid 19 sebagai kebiasaan model kerja baru bagi seluruh aparatur sipil negara di lingkup pemerintah Kabupaten Kobar.
Menurutnya dalam usianya ke-51 Korpri dengan aparatur sipil negaranya baik yang di kota maupun di pelosok desa telah menjadi garda terdepan,l dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Lanjut dia, di sisi lain Korpri juga memegang prinsip nasionalisme bangsa Indonesia yang dilandasi nilai-nilai Pancasila yang diarahkan agar bangsa Indonesia senantiasa menempatkan persatuan kesatuan, kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau kepentingan golongan.
Hal itu menunjukkan sikap rela berkorban demi kepentingan bangsa dan negara nilai-nilai Pancasila tersebut merupakan nilai dasar bagi setiap yang harus dipegang Teguh satu nilai dasar dan semboyan yang sama.
” Berakhlak memiliki makna filosofi pada budaya organisasi yang berorientasi kepada pelayanan anggota, loyal, adaptif dan kolaboratif guna mendukung percepatan transformasi sumber daya manusia aparatur berakhlak,” tandasnya. (Yus)
Editor: Irga Fachreza