
INTIMNEWS.COM. PANGKALAN BUN – Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas Perikanan (Diskan) Kobar, pada tahun ini (2022) berencana akan menyalurkan bantuan kapal nelayan sebanyak 61 unit.
Kepala Dinas Perikanan (Diskan) Kobar Hepy Kamis melalui Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan Kecil dan Usaha Kecil Pembudidaya Ikan, Manis Suharjo mengatakan, bantuan kapal sebanyak 61 unit tersebut mulai dari ukuran ukuran 1 GT – 5 GT (Gross Ton).
Nantinya, lanjut Manis Suharjo, akan diserahkan kepada sejumlah kelembagaan nelayan melalui koperasi atau kelompok usaha bersama (KUB).
“Bantuan kapal nelayan akan diserahkan secara bertahap melalui kelompok usahanya masing – masing,” kata Manis Suharjo, Jumat (7/1/2022).
Manis Suharjo menyampaikan, pemberian bantuan kapal nelayan merupakan wujud dari program prioritas pemerintah daerah, yaitu peningkatan sektor pertanian dalam arti luas yakni sektor perikanan di Kobar.
Untuk itu, pemerintah daerah berharap melalui bantuan kepala tersebut meningkatkan produktivitas nelayan, dan kesejahteraan para nelayan bisa meningkat.
“Nantinya juga tidak hanya kapal yang kami berikan pada nelayan, tetapi juga akan diberikan bantuan peralatan tangkap mulai dari GPS, jaring tangkap dan life jaket,” tuturnya.
Dalam hal ini, pemerintah daerah juga tak henti-hentinya mengingatkan nelayan untuk tetap menggunakan alat tangkap ramah lingkungan. Hal ini dilakukan untuk menjaga keberlangsungan ekosistem ikan.
“Ini juga dalam rangka menjaga kelestarian, sehingga kaki memberikan alat tangkap ramah lingkungan seperti pengilar dan jaring ikan. Kami juga sering bersama Polairud melakukan pembinaan dan sosialisasi kepada nelayan sungai,” imbuhnya.
Diketahui, bahwa pada tahun 2021, Dinas Perikanan (Diskan) Kobar telah menyalurkan bantuan kapal sebanyak 63 unit kepada nelayan di Kobar.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian