INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Jenazah Surya pria yang berumur 46 tahun ditemukan di tepi Jalan Samekto Barat, Kelurahan Baamang Hulu, Kecamatan Baamang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kamis 11 Februari.
Surya diketahui mengidap penyakit jantung. “Dari keterangan paman korban, korban menderita penyakit jantung stadium 1,” ujar Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin melalui Kapolsek Baamang AKP Ratno, Jumat, 12 Februari 2021.
Diketahui, korban merupakan warga Gang Keluarga, Jalan Tidar 4, Kecamatan Baamang. Jenazah korban langsung dibawa ke rumah, dan keluarga sepakat tidak melakukan visum terhadap jenazah korban.
“Keluarga tidak bersedia untuk di visum atau otopsi, dan tidak menuntut secara hukum yang berlaku berdasarkan surat pernyataan dari Suryadie selaku Paman korban,” kata Ratno.
Sementara, meninggalnya korban bermula saat dirinya berangkat dari rumah ke TKP bersama sang anak, untuk memeriksa pancing yang sudah dipasangnya.
Entah kenapa, tiba-tiba penyakit korban kambuh. Dan langsung tergeletak di tepi jalan. Sang anak yang melihat hal itu, mencoba membangunkan ayahnya.
Beberapa warga yang melihat hal tersebut, berhenti dan memeriksa detak jantung korban. Dan ternyata korban sudah meninggal dunia. (*)