INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Sejumlah mahasiswa dari Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Habaring Hurung Sampit berkunjung ke Gedung DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur. Senin 26 Juni 2023. Di sini mereka memberikan sumbang pemikiran terkait Peraturan Daerah tentang Kabupaten Layak Anak dan Ekonomi Kreatif.
Sofiandi Syahrian salah seorang mahasiswa STIH menyampaikan, kunjungan mereka untuk menjelaskan naskah akademik sebagai salah satu tugas mata kuliah Peraturan Perundang-undangan di Kampusnya.
“Kami harapkan bisa menjadi bahan DPRD Kotim untuk membentuk peraturan daerah ke depannya berharap agar naskah yang disampaikan bisa diimplementasikan di Kotim dan bisa menjadi kabupaten layak anak serta ekonomi kreatif bisa tumbuh,” ujar Sofiandi.
Kedatangan mahasiswa ini ditujukan ke bagian Sekretariat DPRD serta Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kotawaringin Timur. Mereka diterima Ketua Bapemperda Handoyo J Wibowo dan anggota Syahbana, Dadang H Syamsu, Riskon Fabiansyah, serta Ketua Komisi II Juliansyah.
“Hari ini dalam rangka menerima kunjungan mahasiswa ke DPRD pengajuan konsultasi naskah akademik yang disampaikan lembaga DPRD,” kata Ketua Bapemperda DPRD Kotim Handoyo J Wibowo.
Handoyo menyambut baik naskah akademik yang diajukan mahasiswa yaitu tentang kabupaten layak anak dan ekonomi kreatif. Lembaga DPRD Anggota Bapemperda nantinya akan menindaklanjuti supaya dapat bisa dibahas dengan pihak eksekutif menjadi suatu peraturan daerah.
Sementara itu Anggota Bapemperda DPRD Kotim Syahbana menyambut baik peran aktif mahasiswa dalam kepedulian akan kemajuan daerah.
“Sangat luar biasa, mahasiswa dengan ide kreatif dan DPRD menyambut baik akan hal tersebut,” tutur Syahbana.
Syahbana juga mengucapkan terima kasih dan naskah akademik menjadi bahan masukan mereka dan berpesan kepada mahasiswa agar selalu memberikan gagasan maupun masukan untuk kemajuan Kabupaten Kotim. (**)
Editor: Irga Fachreza