
INTIMNEWS.COM, SUKAMARA – Ketersediaan Pupuk Subsidi di Kios DWI Makmur di Desa Natai Kondang, Kecamatan Permata Kecubung, Kabupaten Sukamara tetap aman untuk memenuhi kebutuhan petani.
Kios DWI Makmur yang beralamat di Jalan Pembangunan RT. 12 RW 1 Desa Natai Kondang, Kecamatan Permata Kecubung merupakan penyalur resmi pupuk subsidi yang menaungi 3 desa yaitu, Desa Ajang denga terdiri dari 4 Kelompok Tani, Semantun dengan 8 Kelompok Tani dan Natai Kondang dengan 11 Kelompok Tani.
Pemilik Kios DWI Makmur, Sumadi mengatakan untuk saat ini pupuk subsidi sudah disalurkan ke kelompok tani di tiga desa sesuai Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK). “Petani merasa sangat terbantukan dengan adanya pupuk subsidi, dimana harganya yang terjangkau dibanding dengan harga pupuk non subsidi , khususnya untuk petani yang memiliki lahan 2 Ha,” ujarnya saat diwawancara awak media, Selasa (26/4/22).
Lanjutnya, Petani Komoditi Sawit yang ada di wilayah Kecamatan Permata Kecubung terus berharap penyaluran pupuk subsidi terus berlanjut.
AEE Pupuk Indonesia Wilayah Kabupaten Sukamara, Nur Rohman saat melakukan Monitoring di Kios Dwi Makmur berharap penyaluran pupuk subsidi ini harus sesuai aturan yang berlaku dan tepat sasaran. “Sehingga ini benar-benar bisa membantu petani untuk memenuhi kebutuhan pemupukan kebunnya , khususnya di wilayah Kecamatan Permata Kecubung,” kata Nur Rohman.
Penulis: Robby
Editor: Andrian