INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Tjilik Riwut, Desa Jemaras, Kecamatan Cempaga, Kotawaringin Timur, Senin 12 Juni 2023 sekira pukul 15:06 WIB. Akibatnya, satu keluarga dikabarkan meninggal dunia.
Kapolsek Cempaga, Iptu Bambang Priyatno membenarkan adanya kecelakaan ini. Dia menyebutkan insiden ini melibatkan satu minibus dan sebuah truk.
“Benar. Belum diketahui kronologisnya, yang jelas kabarnya satu keleuarga meninggal dunia,” jelasnya.
Saat ini petugas medis dan pihak kepolisian telah mengevakuasi para korban yang belum diketahui identitasnya itu ke rumah sakit terdekat. Polisi juga tengah melakukan olah tempat kejadian dan mengumpulkan barang bukti korban, serta memintai keterangan para saksi di lokasi kejadian.
Akibat kejadian ini arus lalu lintas sempat tersendat. warga setempat dibuat geger lantaran penumpang di minibus tersebut terjepit, sehingga warga dan pengguna jalan mengevakuasi korban dengan peralatan seadanya. (**)
Editor: Irga Fachreza