INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Kapolres Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) AKBP Sarpani meminta kepada masyarakat agar bisa menjaga situasi Kota Sampit tetap kondusif saat berjalannya bulan suci ramadan, bahkan ia meminta agar masyarakat bisa menjadi polisi untuk diri sendiri.
Imbauan itu ia sampaikan saat meninjau hari pertama pembukaan pasar ramadan di Taman Kota Sampit.
“Kami dari pihak Kepolisian Resort Kotim, mengimbau sesuai dengan prediksi ancaman kejahatan tentu memasuki bulan ramadan menuju perayaan Idul Fitri itu tingkat kerawanan kriminalitasnya tinggi. Untuk itu saya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar berhati-hati jaga keamanan diri dalam setiap kegiatan dan aktivitas,” imbau Kapolres Kotim, Senin, 4 April 2022.
Kapolres juga meminta kepada masyarakat, baik dalam Kota Sampit atau pun diluar kota supaya menjaga harta benda seusai dengan porsinya, artinya meninggalkan rumah pintu harus di kunci, kendaraan juga di kunci stang, dan masyarakat harus bisa mematuhi semua ketentuan-ketentuan dalam mengamankan harta benda.
“Saya juga meminta kepada untuk bisa memberikan nasehat kepada handai taulan, kerabat dan tetangga untuk turut serta agar menjadi polisi bagi dirinya sendiri dan menjadi polisi untuk menjaga harta bendanya,” katanya
Sarpani juga menambahkan, apabila ada informasi tindak kejahatan agar bisa di laporkan kepada pihak kepolisian dan jangan main hakim sendiri. Karena pihaknya akan profesional seusai prosedural untuk menegakkan aturan sehingga Kotim bisa aman tanpa ada ganguan apapun