INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Palangka Raya kembali akan menggelar operasi pasar murah. Ini dilakukan untuk menghadapi inflasi yang terjadi di bulan Ramadan.
“Jadi untuk menghadapi inflasi di bulan Ramadan ini kita akan kembali mengadakan operasi pasar di 5 (Lima) Kecamatan yang ada di Kota Palangka Raya yaitu, Kecamatan Pahandut, Kecamatan Sabangau,Kecamatan Jekan Raya, Kecamatan Bukit Batu dan Kecamatan Rakumpit,” ungkap Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Palangka Raya Samsul Rizal saat ditemui awak media, di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Rabu, 13 Maret 2023.
Samsul mengatakan, terkait Operasi Pasar Murah persiapkan dan jadwal sudah di susun, dan untuk pengecekan barang kedaluarsa juga ada dan akan di siapakan juga untuk ketersediaan barang untuk menghadapi ramadan juga akan periksa.
“Operasi Pasar Murah kita akan lakukan seperti kemarin untuk Kecamatan dan Keluarahan, insya’Allah di Tanggal 20 Maret 2023 ini kita akan mulai jika tidak perubahan,” ujarnya.
Samsul mengatakan, untuk pemantauan sementara bahan yang naik menjelang Ramadan yaitu Telur Ayam Broiler dari harga 2.100 menjadi 2.200 dan Telur Ayam Kampung dari harga 2.800 perbutir menjadi 3000, Daging Ayam Broiler dari 40.000/kg menjadi 42.000/kg dan untuk kebutuhan yang lain untuk sementara tidak mengalami kenaikan dan masih stabil.
“Menjelang ramadan, kalau dari teman-teman distributor seperti minyak goren dan sebagainya itu cukup, yang penting mereka tidak menjual ke Kabupaten luar,” pungkasnya. (**)
Editor: Irga Fachreza