INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kotawaringin Timur (Kotim) memberikan edukasi kepada puluhan anak dari siswa TK Asiah Sampit. Jumat, 16 September 2022.
Menurut Punding, Kepala Disdamkarmat Kotim, Hawianan melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian bahwa kegiatan semacam itu telah rutin dilakukan oleh pihaknya.
“Kegiatan semacam ini telah rutin kita lakukan dengan tujuan agar sejak dini anak-anak tahu bagaimana menghadapi situasi, diantaranya adalah edukasi pengenalan first aid hingga sikpa apabila terjadi kebakaran dan gempa bumi,” ungkap Punding
Sebanyak 30 siswa itu juga dikenalkan dengan peralatan kebakaran dan penyelamatan, serta pengenalan nomor darurat kebakaran hingga pengenalan satwa ular kepada anak-anak tersebut yang didampingi oleh sejumlah guru.
“Di akhir sesi kita juga mengajar anak-anak untuk naik mobil armada pemadam berkeliling taman kota,” bebernya
Dirinya juga menyampaikan bahwa prosedur untuk mendapatkan hal demikian sangat mudah bagi umum, cukup mengirimkan surat permohonan kunjungan serta nomor telepon yang bersangkutan.
Puluhan siswa itu tampak antusias dan bersemangat pdankunjungan ke markas Disdamkarmat yang terletak di Jalan S Parman Sampit itu.
Editor: Andrian