INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Anggota DPRD Katingan Budy Hermanto mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai modus penipuan online (daring). Modusnya beragam seperti modus penipuan daring yang dilakukan oleh pelaku dengan menghubungi calon korban melalui e-mail, telepon, ataupun pesan teks dan mengaku sebagai perwakilan dari lembaga resmi.
Bahkan menurutnya tidak sedikit penipuan yang mencatut nama pejabat, seperti kalangan anggota DPRD Kabupaten Katingan. Kejadian ini katanya bukan kali pertama, bahkan beberapa kali juga disampaikan oleh Masyarakat melalui akun media sosial mereka.
“Ada beberapa teman yang pernah mengalami, untuk mengkonfirmasi kebenarnya biasanya langsung mengkonfirmasi kebenaran,” Kata Budy Hermanto, Senin, 27 Februari 2023.
Dia menambahkan modus penipuan jenis ini biasanya dilakukan oleh pelaku dengan memulai obrolan mengenai hal-hal umum.
Untuk meyakinkan calon korban, penipu memasang foto diri pejabat yang dicatut, kemudian melakukan aksinya dengan menawarkan pekerjaan atau meminjam uang.
“Modus penipuan semacam ini sudah sering dilakukan. Saya berharap kolega saya berhati-hati jika menerima pesan semacam ini. Tidak hanya yang bergambar foto pejabat, tapi juga yang lainnya jika menggunakan nomor lain. Sebaiknya konfirmasi ke yang bersangkutan” katanya.
(Kawit)