INTIMNEWS.COM, NANGA BULIK – Dalam rangka mempersiapkan keikutsertaan pada MTQH Tingkat Provinsi, LPTQ Kabupaten Lamandau mengadakan Rakor. Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana memimpin Rapat Rapat Koordinasi sekaligus Halal Bihalal pengurus LPTQ Kabupaten dan LPTQ Kecamatan se-Kabupaten Lamandau tahun 2022, di Gedung LPTQ Kabupaten Lamandau, Kamis (19/05/2022).
Turut Hadir dalam rapat, Ketua Umum LPTQ Kabupaten Lamandau, Ketua MUI Kabupaten Lamandau dan tamu undangan lainnya.
LPTQ merupakan salah satu organisasi masyarakat yang menjadi mitra pemerintah daerah dalam membangun dan membina mental spiritual masyarakat khususnya dalam pengembangan seni baca dan penulisan serta pemahaman Alquran.
Bupati Lamandau Hendra Lesmana Menyampaikan, bahwa melalui rakor ini dirinya mengajak LPTQ dan Jajaran kepengurusannya untuk dapat bersama mengentaskan buta huruf Al Quran melalui program LPTQ yang terpadu.
“Pemerintah sebagai mitra akan berusaha dan berupaya sebaik-baiknya untuk dapat mensukseskan program LPTQ yang terencana dan terukur hasilnya sebagai bagian tanggung jawab kami terhadap pembangunan mental spiritual masyarakat,” ucap Bupati.
Dirinya juga berharap rakor ini menjadi mediauntuk sinergi bersama antar pengurus Kabupaten dan Kecamatan untuk menghasilkan program yang baik dan terukur sehingga di masa depan ada prestasi yang terukir untuk Kabupaten Lamandau.
Rakor ini sekaligus menjadi media titik temu dalam pemantapan persiapan Kabupaten Lamandau dalam mengikuti kegiatan MTQH dan STQ tingkat Provinsi yang rencananya akan diselenggarakan pada bulan juni mendatang.
Penulis: Natalia
Editor: Andrian