INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Perolehan suara Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Daerah Pemilihan 4 sudah terlihat berdasarkan rekapitulasi tingkat kecamatan yang di himpun Berita Sampit, Senin 26 Februari 2024.
Bahkan Pleno ditingkat kabupaten untuk empat kecamatan tersebut sudah tuntas dilakukan oleh KPU Kotawaringin Timur.
Dapil 4 meliputi Kecamatan Kota Besi, Cempaga, Cempaga Hulu dan Telawang tersedia tujuh kursi, sejumlah caleg menang tipis bahkan hanya berbeda puluhan suara saja, berikut ulasannya.
PDIP Perjuangan total suara 12.744, mereka mendapatkan dua kursi berdasarkan total suara partai yang dibagi tiga dan masih masuk urutan ke 5 tertinggi.
Nama tertinggi adalah Devi dengan suara 2.985, disusul Parimus 2.278, Parimus dan Meisi beda tipis yang mana Meisi mendapat 2.236 suara.
Kemudian disusul Partai Golkar dengan perolehan suara partai ditambah caleg 6.918 suara.
Nama tertinggi yaitu inkamben Mariani dengan 1.840 suara, disusul Sugianto kalah tipis 1.664 suara.
Posisi ketiga PAN dengan suara 6.062.
Diisi oleh Supian Hadi yang berhasil menang telak meraih 2.561 suara.
Kemudian Partai Gerindra meraih 5.449 suara, dengan nama Langkap meraih suara tertinggi yaitu 1.982 pemilih, sementara Ary Dewar selaku inkamben harus kalah tipis di angka 1.912 suara.
PKB meraih total 3.318 suara, dengan nama inkamben Memei Wulandari yang menang tipis, yaitu 1.154 diatas Reno yang meraih sebanyak 1.002 suara.
Kemudian PKS berhasil meraih suara 2.743, kemenangan tipis antara Noor Aprily meraih 743 suara dan Arif Efendi hanya 736 suara.
Sementara Demokrat harus kalah di perolehan total suara yaitu 2319, berada di posisi ke 8, tidak mendapatkan jatah kursi dan harus digeser oleh PKS.
Sementara itu Mariani saat dikonfirmasi menyampaikan dirinya tetap yakin akan duduk karena selama ini berjuang untuk masyarakat dengan memperhatikan pembangunan di wilayah dapil 4.
“Selama ini kita bekerja ada program-program pembangunan di dapil 4, mulai dari jalan, tempat ibadah, pendidikan, kesehatan ada disana, masyarakat yang menilai,” kata Mariani.
Ia juga memiliki tim untuk mengumpulkan data serta tim perhitungan dan sudah mengetahui akan lebih unggul daripada caleg lain di partainya.
“Sudah ada perhitungan dari tim saya, dan melihat itu dari awal saya cukup yakin bisa menang,” ungkapnya.
Penulis: Nardi
Editor: Andrian