
INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) Wilayah Kalimantan Tengah-Barat (Kalteng Bar) bersama Polri melakukan kegiatan vaksinasi di GOR Seni Universitas Palangka Raya (UPR), Rabu 22 September 2021.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolda Kalimantan Tengah, Rektor Universitas Palangka Raya, Unsur Polresta Palangka Raya, Unsur Dandim, dan Kejati Palangka Raya.
Kegiatan ini dilakukan serentak di 16 titik se-Indonesia, dengan total 48.000 kuota yang terdiri dari dosis 1 & 2 jenis Sinovac. “Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat terbentuknya Herd Immunity dan dalam rangka mewujudkan indonesia bebas Covid-19,” kata Beni selaku Koorwil BEM SI Kalteng-Bar.
Di Universitas Palangka Raya sendiri, hari ini melaksanakan vaksinasi dengan total 1500 untuk dosis 1 jenis sinovac.
“Ini juga kita lakukan agar kedepan proses belajar mengajar bisa dilakukan tatap muka, sesuai dengan keinginan kita bersama, kita berharap agar kedepan kita bisa terus diberikan perhatian terutama ketersediaan vaksin, karena terus terang kita masih kekurangan untuk kuota vaksin,” tambah beni.
Vaksinasi ini dibuka untuk mahasiswa dan umum. “Tentu kita juga merespon setiap animo masyarakat terhadap kebutuhan vaksin, kita sebagai mahasiswa harus bisa mengupayakan hal-hal bermanfaat bagi sesama mahasiswa dan juga masyarakat, sehingga ini juga yang mendasari kita bergerak untuk melakukan dan mengupayakan vaksinasi,” jelas Beni.
“Karena bagi kami ini adalah tugas kemanusiaan. Karena kami akan siap menjadi mitra kritis dan juga mitra strategis bagi pemerintah,” tutup Beni.