
INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Sebanyak 16 kontingen Praja Muda Karana (Pramuka) asal Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, diberangkatkan ke Cibubur Jakarta untuk mengikuti Jambore Nasional pada tanggal 14 Agustus 2022.
Pelepasan kontingen pramuka ini dilakukan di halaman kantor bupati setempat, Selasa (9/8/2022) oleh Pj Bupati Kobar yang diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Kobar, Syahrudin. Kegiatan ini dihadiri pula oleh sejumlah unsur Forkopimda Kobar.
Syahrudin menjelaskan, kontingen pramuka yang diberangkatkan ini merupakan anggota pramuka kategori penggalang. Pihaknya mengingatkan agar mereka senantiasa menjaga kesehatan masing-masing selama mengikuti jambore nasional.
Di samping itu, Mantan Camat Arsel dan Kumai ini juga berpesan kepada para kontingen untuk mengikuti semua kegiatan yang sudah dijadwalkan oleh pihak penyelenggara dan mampu mengharumkan nama baik Kobar di kancah nasional.
“Pesan kami yang pertama menjaga kesehatan terlebih dahulu, kemudian mengikuti kegiatan yang diagendakan dengan sebaik-baiknya, menjaga dan mengharumkan nama baik Pemkab dan masyarakat Kobar, serta menunjukan kreasi-kreasi yang sudah disiapkan sebelumnya,” ucap Syahrudin.
Sementara itu, Ketua Harian Kwarcab Pramuka Kobar Jamri menambahkan kontingen yang diberangkatkan ini merupakan hasil seleksi ketat dari siswa SMP di tiap kecamatan.
“Untuk proses seleksi kami saling berkoordinasi dengan ranting yang ada di kecamatan. Kategori penggalang ini setingkat pelajar SMP. Jadi kami kemarin sempat adakan seleksi, masing-masing juara 1 tiap cabang lomba kami jadikan kontingen ini,” terang Jamri.
Selain kontingen, jambore nasional ini juga diikuti oleh sejumlah tenaga pendamping dari Kwartir Cabang Pramuka Kobar.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian