INTIMNEWS.COM, SUKAMARA – Hari pertama Panggung Pemuda KNPI Sukamara dimeriahkan oleh aksi Band Barinjamaica Reggae, Rabu 20 Juli 2022 malam.
Barinjamaica Reggae tampil dengan personel komplit, vokal: acew, gitar 1: amang odel, Gitar 2: Rosit, Bass : Randy, Drum: Ades, Keyboard: Shendy. Mereka membawakan lagu-lagu reggae yang sangat menghibur pengunjung.
Barinjamaica Reggae adalah salah satu group band Sukamara yang pernah tampil di Palangka Raya Reggae Comunity dan Aniversery Rastanoen Pangkalanbun.
Vokalis Barinjamaica Reggae mengatakan Panggung Pemuda KNPI Sukamara menjadi pelepas dahaga bagi bandnya, karena sejak Covid-19 menyerang, event-event seperti ini tidak ada.
“Kami senang dan semangat untuk memberikan penampilan terbaik, apalagi panggung pemuda ini dalam rangka memeriahkan HUT Sukamara ke-20,” kata Acew.
“Kami berharap event seperti ini terus ada dan menjadi agenda rutin. Ya biar kami bisa terus tampil, karena dengan event seperti ini memotivasi kami untuk terus berkarya, ” tambahnya.
Panggung Pemuda KNPI Sukamara akan kembali menampilkan group band lokal Sukamara lainnya pada hari Jumat 23 Juli 2022.
Penulis: Annur
Editor: Andrian