
INTIMNEWS.COM, NANGA BULIK – Dinas kesehatan Kabupaten Lamandau gelar kegiatan pembekalan bagi calon peserta uji kompetensi jabatan fungsional kesehatan Kabupaten Lamandau bertempat di aula Dinas Kesehatan Kabupaten Lamandau, Selasa (02/08).
Kepala Dinas Kesehatan Rosmawati mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan arahan dan gambaran bagi peserta tentang apa yang harus dipersiapkan dalam mengikuti uji kompetensi.
“Sebanyak 33 orang yang terdiri dari 1 tenaga sanitarian jenjang terampil, 14 tenaga perawat jenjang ahli dan terampil, dan 18 tenaga bidan jenjang ahli dan terampil yang akan mengikuti uji kompetensi tersebut,” ucap Rosmawati.
Uji kompetensi tersebut akan dilaksanakan di Palangka Raya.
Penulis: Natalia
Editor: Andrian