INTIMNEWS.COM, KUALA KAPUAS – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas menyebutkan Jemaah Calon Haji (JCH) 2023 asal Kabupaten Kapuas akan diberangkatkan, 1 Juni 2023 mendatang. Berdasarkan informasi, jemaah haji yang berangkat 1 Juni ini masuk ke dalam kelompok terbang (kloter) 3
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kapuas H. Hamidhan mengatakan, pelaksanaan Bimsik Kabupaten dan Kecamatan sudah selesai dilaksanakan semua berakhir pada 19 Mei 2023 lalu. Tas jemaah juga sudah dibagikan untuk diisi barang bawaan jemaah berangkat ke Tanah Suci.
“Untuk pelepasan keberangkatan pada 31 Mei 2023. Direncanakan dilakukan di Masjid Agung Al Mukarram Kuala Kapuas” pungkasnya, Rabu 24 Mei 2023.
Hamidhan mengatakan, persiapan untuk memberangkatkan calon haji sudah lebih dari 90 persen. Kemenag Kapuas kata dia, memastikan 2023 ini jemaah haji bakal didominasi kelompok lanjut usia (lansia), berbeda dengan tahun sebelumnya.
Dikatakan Hamidhan, hal itu terjadi karena dalam tiga tahun terakhir kelompok tersebut tidak ke tanah suci karena pandemi covid-19.
“Jemaah lansia menumpuk di tahun 2023 ini. Kalau melihat kuota nasional sebanyak 221 ribu, maka jumlah lansianya sekira 63 ribu,” tutupnya. (**)
Editor: Irga Fachreza