
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Camat Kota Besi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Ninuk Muji Rahayu menyebut bahwa warganya yang terdampak banjir di Desa Hanjalipan, Palangan, Simpur, Soren, Rasau Tumbuh, Dusun Pemadoan, dan Pamalian. Mulai terserang penyakit.
Dirinya mengaku telah mendapatkan informasi bahwa sejumlah warga terserang penyakit Hipertensi, dan gatal-gatal. Namun ia mengklaim bahwa telah melaporkan hal tersenut kepada Dinas Kesehatan setempat.
“Yang terserang penyakit itu didominasi warga yang memasuki usia lansia. Berupa gatal-gatal dan hipertensi, ini laporan dari tenaga kesehatan,” ungkap Ninuk, Jum’at, 10 September 2021.
Selain itu, kata Ninuk bahwa Flu dan maag hingga diare juga mulai menyerang warga. Dirinya meminta agar kepada warga usia muda untuk segera datang ke fasilitas kesehatan jika terserang penyakit.
“Jika ada warga yang memasuki usia lansia terserang penyakit saya minta tenaga kesehatan yang mendatangi ke rumah. Saya juga tetap meminta tenaga kesehatan terus memantau kesehatan warga,” bebernya
Sementara itu, banjir terparah kini tengah mengepung Desa Hanjalipan. Desa tersebut kerap diserang banjir setiap tahunnya.