INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Kepala Stasiun TVRI Kalteng Sanny Damanik mengatakan di usia 28 tahun ini TVRI Kalteng terus berupaya untuk memperluas siaran digital agar bisa sampai kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah. Hal ini disampaikan saat ditemui awak media, di Gedung Graha Bhayangkara Polda Kalteng, Kamis, 16 Februari 2023.
“TVRI Kalimantan Tengah bukan hanya untuk masyarakat Kota Palangka Raya saja tetapi kami juga berupaya untuk memperluas akses siaran digital sampai seluruh masyarakat Kalimantan Tengah bisa menikmati siaran digital,” ungkapnya.
Sanny mengatakan, TVRI Kalteng akan berupaya meningkatkan kerjasama dan kolaborasi untuk menjadikan layar kaca TVRI Kalteng sebagai rumahnya masyarakat Kalimantan Tengah.
“Tentu kita punya visi dan misi yang sama terhadap stakeholder terkait, seperti menjalin kerjasama dengan pemerintah kota maupun kabupaten itu sudah terjalin dengan baik,” jelasnya.
Sanny mengungkapkan, di usia TVRI Kalteng yang ke 28 tahun, TVRI Kalteng juga tetap mengharapkan masukan-masukan dari masyarakat bahwa, sebagai lembaga penyiaran publik tentu harus memberikan ruang seluas-luasnya kepada masyarakat.
“Sudah menjadi kewajiban kami lewat layar kaca dan program-program acara TVRI Kalteng memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat serta untuk mencerdaskan masyarakat dengan mengembangkan kearifan lokal,” pungkasnya.
Editor: Andrian