INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Bupati Katingan, Sakariyas memberikan bonus berupa uang tunai senilai Rp15 juta kepada atlet Binaraga asal Katingan. Penyerahan bonus tersebut sebagai bentuk realisasi janji bupati kepada atlet penerima medali emas pertama di ajang Porprov 2023.
“Saya langsung memberikan bonus kepada atlet peraih medali emas pertama berupa uang tunai senilai Rp15 juta,” ungkap Bupati Sakariyas, Kamis Juli 2023.
Sakariyas mengatakan, pemberian bonus ini sebagai motivasi kepada atlet lain untuk lebih semangat bertanding.
“Saya berharap buka cuma cabor ini yang mendapatkam emas, tetapi cabor-cabor yang lain bisa meraih medali emas,” katanya
Bupati Katingan berpesan dan berharap kepada peserta kontingen agar menjaga sportifitas dan jaga nama baik Kabupaten Katingan yang kita cintai ini.
“Berjuanglah demi dirimu agar mengharumkan nama Kabupaten Katingan, dan jaga fisik, kesahatan bisa meraih mendali emas sebanyak mungkin,” kuncinya. (**)
Editor: Irga Fachreza