
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Upaya memperkuat pendidikan karakter siswa berbasis agama, SDN 3 Mentawa Baru (MB) Hulu Kecamatan MB Ketapang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar kegiatan Ramadhan Camp selama enam hari, mulai Senin 10-15 Maret 2025.
Kepala SDN 3 MB Hulu Niat Sugeng Priyono menyampaikan kegiatan Ramadhan Camp dilaksanakan untuk semua siswa baik yang beragama Kristen, Hindu dan Islam itu sendiri.
“Yang Islam dengan nama pesantren ramadhan, yang kristen pembinaan kerohanian Kristen, begitu juga dengan siswa yang beragama hindu. Kami sudah berkoordinasi dengan semua dewan guru agama masing-masing,” jelas Sugeng saat memberikan sambutan di acara pembukaan kegiatan Ramadhan Camp, Senin 10 Maret 2025.
Sugeng berharap agenda yang dilaksanakan saat Bulan Ramadhan ini berjalan dengan optimal sesuatu tujuan pendidikan karakter berbasis agama yang di brendingkan boleh Kementerian Dasar dan Menengah saat untuk pengembangan karakter siswa.
“Semoga dengan kegiatan bisa memperkuat karakter siswa siswa SDN MB Hulu. Paling tidak ada beberapa pembiasaan yang bida dikeluarkan selama enam hari ini. Kita branding 3 karakter yakni religius, kejujuran dan juara,” lanjutnya.
Kegiatan ini akan dibimbing langsung oleh dewan guru agama masing-masing. Untuk yang beragam Islam akan dilakukan pembinaan di sekolah yang dibantu oleh puluhan santri dari Pesan Alfalah Banjar Baru.
Sementara, siswa yang beragama Kristen akan dilakukan pembinaan kerohanian di Gereja dan siswa yang beragama akan dibina oleh guru agama Hindu dari SMPN 1 Sampit.
Kegiatan Ramadhan Camp ini dibuka langsung oleh Korwil Disdik Kecamatan MB Ketapang Jumratul Abidinsyah. Ia menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada kepala dan dewan guru SDN 3 Hulu yang melakukan upaya pembinaan karakter.
“Pendidikan karakter merupakan pondasi penting dalam membentuk kepribadian anak didik kita di era digital yang penuh tantangan ini, menanamkan nilai-nilai agama menjadi benteng moral yang sangat dibutuhkan untuk melindungi generasi penerus bangsa dari pengaruh negatif yang ada di sekitar mereka,” ungkapnya dalam sambutan.