
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Marjuki, mendorong pengelolaan sampah tempat pembuangan akhir (TPA) lebih berkembang dan ramah lingkungan.
Hal ini disampaikan Marjuki setelah meninjau TPA di Jalan Jendral Sudirman Sampit untuk memastikan pengelolaan sampah di TPA serta mendengar langsung kebutuhan dan tantangan petugas di lapangan.
“Kita ingin memastikan bahwa pengelolaan sampah tidak hanya berjalan, tapi juga terus berkembang menjadi lebih baik dan ramah lingkungan,” jelasnya.
Marjuki menekankan pentingnya pemeliharaan alat berat, pengelolaan zona aktif, dan peningkatan kapasitas SDM pengelola TPA untuk percepatan program pemilahan sampah dari sumber serta kolaborasi antar instansi untuk pengurangan timbulan sampah di TPA.
“Kami berharap bersama seluruh unsur bisa mewujudkan lingkungan bersih, sehat, dan berkelanjutan di Kotim,” pungkasnya.