INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi Santosa mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan instansi yang dipimpinnya, agar lebih optimistis menjalankan beragam rangkaian program 2024, Kamis (4/1/2024).
Ajakan tersebut disampaikan beberapa waktu lalu, saat doa bersama malam tahun baru. “Sejatinya tidak ada perubahan tahun (baik 2023 maupun 2024), tapi hanya sebatas perasaan yang perlu ditata dengan baik agar lebih optimis,” kata Pj Bupati Kobar Budi Santosa.
Bahkan dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengimbau sekaligus meminta seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kobar, agar selalu menjalin komunikasi yang baik lintas sektoral.
“Artinya tidak ada bedanya langit dan bumi antara tahun 2023 dan 2024, hanya perasaan kita saja yang berbeda. Tapi yang perlu di perhatikan juga, di OPD itu jangan hidup menyendiri, hiduplah berkawan, silaturrahim, tentunya dengan berinteraksi yang positif,” ajaknya.
Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga memberikan apresiasi dan penghargaan bagi sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk motivasi bagi seluruh OPD, maupun ASN di Kotawaringin Barat, agar terus memiliki semangat dan motivasi tinggi dalam merealisasikan berbagai program pada 2024.
Bahkan pihaknya juga menegaskan jika beragam program yang sudah dilaksanakan di Kobar, merupakan bentuk kerja keras dari seluruh pihak, serta bukan semata-mata keberhasilan dirinya pribadi sebagai pucuk pimpinan.
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dari kita semua, kekompakan kita semua. Penghargaan ini juga bukan untuk kami pribadi, tetapi untuk kita semua,” pungkasnya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian