INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat FTIK, Syariah dan FEBI resmi dilantik. Pelantikan dilaksanakan di Aula Rujab Wali Kota Palangka Raya, Sabtu Malam, 9 November 2023.
Kabid PAO Cabang Palangka Raya membacakan Surat keputusan dan Ketua Umum HMI Cabang Palangka Raya melantik pengurus HMI Komisariat FTIK, Syariah dan FEBI yang baru.
Ketua Panitia Pelaksana, Muhammad Sya’ban menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kawan-kawan panitia telah membersamai dan menyukseskan kegiatan pelantikan
“Dan karna izin Allah Alhamdulillah pada hari ini kita dapat melaksanakan pelantikan pengurus HMI Komisariat FTIK, Syariah dan FEBI,” katanya saat menyampaikan laporan
“Acara pelantikan pengurus HMI Komisariat FTIK, Syariah dan FEBI mengusung tema Kebangkitan Pemimpin Muda untuk Membangun HMI yang Aktif, Kritis dan Inovatif,” sambung Sya’ban.
Dirinya menganggap tema adalah sebuah motto yang artinya ada sesuatu yang ingin dicapai dalam kepengurusan ini.
Tiga poin yang dapat dipetik dalam tema tersebut yakni pertama aktif, pengurus HMI Komisariat FTIK, Syariah dan FEBI yang dilantik tidak hanya aktif waktu dilantik saja, tetapi aktif sampai masa kepengurusan atau periodenya telah habis.
Selanjutnya kritis, para pengurus yang dilantik adalah orang yang dipercaya dan mampu menjalankan amanah dan tanggung jawab hendaknya orang yang bergabung dalam kepengurusan mampu mengkritisi hal-hal dalam kepengurusannya, isu-isu daerah maupun sosial.
Yang terakhir inovatif, harapan besar diserahkan kepada kepengurusan tiga komisariat tersebut agar bisa memunculkan ide-ide dan gagasan untuk berbenah di dalam komisariatnya masing-masing.
Sementara itu, Ketua Umum HMI Cabang Palangka Raya, Rizky Oktaviandi mengatakan dalam sambutannya menekankan pentingnya peran dan fungsi komisariat bagi organisasi berwarna Hijau Hitam itu.
“Komisariat merupakan ujung tombak perkaderaan, segala bentuk perkaderan dalam himpunan menjadi prioritas dalam segala hal,” ungkapnya saat sambutan.
Rizky juga menyampaikan bahwa saat ini sudah memasuki tahun politik, maka kader HMI Cabang Palangka Raya harus telibat aktif untuk menyukseskan gelaran lima tahunan ini.
“Kewajiban kita sebagai anak bangsa adalah menyukseskan Pemilu serentak ini, agar Pemilu dapat berjalan dengan lancar, aman, jujur dan adil. Sehingga menghasilkan pemimpin yang amanah, yang sepenuhnya mengabdi untuk Indonesia maju,” jelas mahasiswa Pascasarjana IAIN Palangka Raya itu.
Penulis: Sya’ban
Editor: Andrian