website murah
website murah
website murah
website murah
website murah

Penguatan Produk Halal Jadi Fokus RPJPD Kalteng, National Halal Fair 2025 Siap Dukung

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ekbang saat membuka rapat koordinasi pelaksanaan National Halal Fair 2025.

INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Provinsi Kalimantan Tengah, Sri Widanarni, mengajak seluruh pihak terkait untuk berkoordinasi dalam persiapan pelaksanaan National Halal Fair 2025. Dalam rapat koordinasi yang digelar, Sri Widanarni menegaskan pentingnya sinergi dengan dinas-dinas terkait demi memastikan kelancaran kegiatan yang mendukung pengembangan ekonomi syariah di Bumi Tambun Bungai, Selasa 11 Februari 2025.

Pada kesempatan itu, Sri Widanarni menyoroti peran strategis Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) sebagai upaya Pemprov Kalteng mendorong penerapan ekonomi syariah di berbagai sektor. Salah satu inisiatif yang disampaikan adalah keterlibatan KADEKS dalam program sosial seperti pemberian makanan bergizi gratis.

“Kedepannya kita juga berharap KNEKS ikut berperan dalam program makan bergizi gratis. KNEKS bisa mengawal agar makanan yang diberikan sesuai standar halal bagi ibu hamil, menyusui, dan anak-anak di masa pertumbuhan. Walaupun saat ini baru sampai tahap penyediaan produk halal sesuai syariat, langkah ini penting untuk kita kembangkan,” ujar Sri Widanarni.

Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa KNEKS telah masuk dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD).

Pasang Iklan

“Kami sudah berkoordinasi dengan Bapperida bahwa KNEKS sudah masuk ke RPJPD. Harapannya, melalui National Halal Fair 2025, Kalimantan Tengah dapat menjadi pelopor dalam pelaksanaan kegiatan ekonomi syariah dan produk halal di Indonesia,” katanya.

Sri Widanarni juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menyukseskan kegiatan tersebut. Ia berharap rangkaian acara National Halal Fair 2025 dapat berlangsung meriah dan mendapatkan dukungan dari berbagai pihak.

“Kita memerlukan rangkaian kegiatan yang lebih meriah karena kegiatan ini terus dipantau oleh KNEKS pusat. Mungkin ini adalah pertemuan pertama, tetapi kita sudah memiliki gambaran dan harapannya partisipasi masyarakat turut memeriahkan,” tutupnya.

National Halal Fair 2025 diharapkan menjadi momentum bagi Kalimantan Tengah untuk memperkuat posisi sebagai pusat ekonomi syariah di Indonesia serta mendukung ekosistem produk halal yang lebih luas.

Penulis Redha
Editor Andrian

Pasang Iklan

Berita Rekomendasi
Pasang Iklan