INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Tak dapat dipungkiri bahwa Indonesia memiliki potensi pengembangan bisnis ritel bahan bakar yang besar. Bahan bakar merupakan sektor produktif yang bersinggungan dengan bisnis lain dan mendukung mereka dalam ekosistem ekonomi.
Terkait dengan hal tersebut Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) rencananya akan menggelar Webinar Menjajaki Prospek Bisnis SPBU Dengan Omset Miliaran dengan tema ‘Power Lunch to Fuel Your Future’: Melihat Peluang Bisnis Retail SPBU di Indonesia” yang akan diselenggarakan pada Kamis 08 April 2021 pukul 14.00 WIB secara daring.
Ketua HIPMI Kalimantan Tengah (Kalteng) Hartanto melalui Sekretaris, Rusdi mengatakan bahwa terdapat peluang untuk memperluas investasi di sektor tersebut, terutama pada bisnis Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
“Akan tetapi, hingga saat ini peluang tersebut belum dimanfaatkan secara maksimal,” ucap Rusdi kepada INTIMNEWS.COM Senin (5/4/2021).
Dia menambahkan bahwa dalam upaya mendukung keberlangsungan pertumbuhan industri ritel SPBU dan pertumbuhan ekonomi nasional, BP-AKR (BP adalah perusahaan energi internasional. Sedangkan AKR adalah perusahaan swasta penyedia jasa distribusi minyak bumi terbesar di Indonesia) berkolaborasi dengan HIPMI.
Adapun kolaborasi tersebut diantaranya senantiasa menghadirkan wadah diskusi bagi pengusaha muda dalam melihat peluang, prospek dan konsep mengembangkan investasi di bidang ritel SPBU di Indonesia.
Dalam webinar tersebut HIPMI akan menghadirkan beberapa narasumber diantaranya; Benny Oktaviano, Head Network Planning and Acquisition BP-AKR. Ainun Rochani, Ketua Kompartemen Industri Gas Bumi dan Perminyakan BPP HIPMI. Dr. Aprihatiningrum Hidayati, MM., Head of Undergraduate Program of PPM School of Management Jakarta.