INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat menyiapkan delapan program prioritas selama 2024 nanti. Program tersebut sesuai dengan isu strategis yang ada pada 2024.
Itu terungkap dalam acara Coffe Morning antara Pj Bupati bersama insan pers di aula setempat, Selasa, (28/2), kemarin. Bahwa di tahun 2024, ada 8 program prioritas pembangunan.
Hal ini disampaikan Sekretaris Bappedalitbang Kobar Hanik Mujiati, bahwa Pemkab Kobar melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitan dan Pengembangan (Bappeda Litbang) telah merumuskan sejumlah program prioritas pembangunan di 2024.
“Kita ada 8 program prioritas pembangunan tahun 2024 yang sudah melalui tahapan proses perencanaan dan pembahasan bersama dengan DPRD,” ujarnya.
Ke 8 program prioritas pembangunan tahun 2024 tersebut, yaitu pertama penguatan stabilitas ketentraman dan ketertiban masyarakat, dalam menghadapi Pilkada dan Pilpres serentak.
“Kedua, pemerintah daerah berupaya untuk menurunkan kemiskinan ekstrem dan stunting,” ungkapnya.
Kemudian yang ketiga, penguatan pembangunan berbasis lingkungan hidup dan mitigasi bencana. Keempat, yakni peningkatan infrastruktur dasar, penunjang perekonomian dan konektivitas antar wilayah.
Kelima, penguatan daya saing UMKM dan menciptakan peluang usaha bagi masyarakat. Keenam, peningkatan daya tarik wisatawan.
“Ke tujuh, nilai tambah hasil produksi Pertanian dan perikanan, dan ke delapan, meningkatan pelayanan publik yang efektif dan efisien,” pungkasnya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian