INTIMNEWS.COM, KUALA PEMBUANG – Partai Amanat Nasional (PAN) telah menyiapkan berbagai strategi dalam menghadapi Pemilihan Legislati (Pileg) 2024 mendatang. Bahkan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Seruyan, Bejo Riyanto menargetkan empat kursi.
Dia meminta seluruh kader PAN di Seruyan bekerja keras dan sejalan dengan semangat meraih kemenangan seperti yang sudah digelorakan DPP PAN. Ia mengaku, sudah menerjunkan 25 bakal calon anggota legislatif untuk ikut menyosialisasikan Partai PAN di seluruh wilayah Seruyan.
“Jadi caleg kami sebagian besar masih ada wajah lama, sebagiannya juga ada wajah baru dan mudah-mudahan caleg kami kedepan mumpuni, karena kami di Kabupaten Seruyan minimal target tidak terlalu muluk-muluk empat kursi,” kata Bejo, Jumat 12 Mei 2023.
Untuk itu, dia berharap kader PAN lebih giat konsolidasi untuk PAN di Kabupaten Seruyan kedepannya, sehingga target empat kursi di legislatif dapat tercapai.
“Intinya bacaleg PAN Seruyan sudah resmi terdaftar, kedepannya kami harapkan agar para caleg berjuang untuk memperoleh, mencari suara tentunya berjuang secara etika dan secara moral tidak perlu ada black campign, kita memang jual program kepada masyarakat,” pungkasnya.
Editor : Maulana Kawit